Halo, nama saya Auliya Anggraeni biasa dipanggil Auliya atau Aul. Saya lahir di kota Jakarta pada tanggal 19 Maret tahun 2004. Usia saya sekarang adalah 18 tahun. Saat ini saya sudah duduk dibangku kuliah menjadi mahasiswa di Institut Teknologi Telkom Jakarta yang berada di Jakarta Selatan. Saya mengambil jurusan S1 Teknologi Informasi, Fakultas Teknik.
Saya adalah anak pertama dari 3 bersaudara, saya memiliki dua adik laki-laki yang jarak umurnya lima dan tiga belas tahun. Adik saya yang pertama baru saja menginjak kelas 1 SMP di salah satu sekolah swasta Jakarta Barat. Sedangkan adik saya yang kedua baru saja ingin memasuki Taman Kanak-kanak. Dari saya lahir sampai sekarang ini, saya bertempat tinggal di Cengkareng, Jakarta Barat.
Saat waktu luang, saya suka sekali membaca wattpad, dan wattpad yang saya baca bergenre fiksi remaja. Membaca wattpad membuat saya memiliki imajinasi akan cerita yang sedang saya baca. Selain membaca wattpad, saya juga suka mendengarkan lagu. Lagu sudah menjadi rutinitas yang saya dengarkan tiap hari, entah saat suasana hati saya sedang sedih ataupun senang. Warna kesukaan saya adalah hitam, putih, dan biru muda. Akan tetapi akhir-akhir ini saya sangat menyukai warna yang terlihat mencolok seperti magenta dan oren.
Saya merupakan lulusan dari SMK Telkom Jakarta yang terletak di Jakarta Barat dengan jurusan Teknik Komputer dan Jaringan. Saya memilih SMK Telkom Jakarta dikarenakan rekomendasi dari orang tua saya untuk masuk dalam bidang teknologi. Mungkin jurusan saya memang tidak sesuai dengan passion yang saya miliki. Akan tetapi saat saya sudah masuk kedalam bidang teknologi dan sudah melakukan banyak praktek, saya menjadi tertarik dan ingin mencoba hal baru yang sebelumnya belum pernah saya coba.
Saat kelas 12 semester 2, saya mengikuti tes perguruan tinggi negeri untuk melanjutkan tingkat pendidikan saya setelah lulus dari SMK. Saya mencoba seleksi perguruan tinggi melalui jalur SNMPTN, SBMPTN, dan jalur Mandiri. Universitas yang saya daftarkan adalah Universitas Gadjah Mada, Universitas Negeri Jakarta, Universitas Singaperbangsa Karawang, dan terakhir saya mencoba di Politeknik Negeri Jakarta. Namun semua seleksi perguruan tinggi negeri yang sudah saya coba ternyata hasilnya tidak lolos. Kemudian orang tua saya menyarankan untuk langsung mendaftar di Universitas swasta yaitu perguruan tinggi yang saya duduki sekarang, Institut Teknologi Telkom Jakarta.
Comments
Post a Comment